Menu

Mode Gelap
Sebanyak 70 Orang di Kentucky, AS Tewas usai Diterjang Tornado Dahsyat Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Bosen Kerja Kantoran? Jadi Atlet MMA Aja! Di Negeri Sawit, Minyak Goreng Tak Terjangkau Belum Punya Mobil saat Merintis Karier, Andre Taulany: Ke Mana-mana Naik Angkot

Berita

Polada Kepri Gelar operasi pekat Seligi 2025,premanisme dan pelaku kejahatan akan di tindak tegas.

badge-check


					Polada Kepri Gelar operasi pekat Seligi 2025,premanisme dan pelaku kejahatan akan di tindak tegas. Perbesar

KEPRI – BACARIAU.COM – Polda Kepri kembali menggelar Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) Seligi 2025 yang dimulai sejak 1 Mei hingga 14 Mei 2025. Operasi ini digelar secara intensif di seluruh wilayah hukum Polda Kepri guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan tertib, khususnya dalam pencegahan aksi premanisme. Hal ini disampaikan Kapolda Kepri, Irjen Pol. Asep Safrudin, S.I.K., M.H., melalui Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., Pada Sabtu (10/5/25).

Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menjelaskan bahwa Operasi Pekat Seligi 2025 melibatkan 320 personel gabungan, terdiri dari 95 personel Polda Kepri dan 225 personel dari Polres/Ta jajaran.

“Penanganan premanisme tidak dilaksanakan secara terpisah, melainkan terintegrasi dalam Operasi Pekat yang mencakup langkah preemtif, preventif, penegakan hukum, serta kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Kegiatan penegakan hukum bersifat tertutup, sehingga tidak didahului dengan apel gelar pasukan terbuka,” ungkapnya.

Adapun sasaran prioritas dalam operasi ini meliputi pemberantasan premanisme dan pungutan liar (pungli), penanggulangan peredaran narkoba, perjudian (konvensional dan online), minuman keras ilegal, prostitusi, serta kejahatan jalanan lainnya yang meresahkan masyarakat.

Selain itu, lokasi-lokasi rawan seperti pelabuhan, pasar, pusat keramaian, tempat hiburan malam, dan permukiman padat penduduk menjadi fokus pengawasan dalam operasi ini.

Kabidhumas juga menegaskan bahwa meskipun Operasi Pekat Seligi 2025 akan berakhir pada 14 Mei mendatang, komitmen Polda Kepri dan seluruh jajaran Polres untuk memberantas premanisme dan gangguan kamtibmas tidak akan berhenti.

“Polri akan tetap siaga dan hadir di tengah masyarakat. Tidak ada toleransi bagi pihak-pihak yang mencoba merusak keamanan, apalagi sampai mengganggu sektor strategis seperti investasi dan pariwisata yang menjadi tulang punggung pembangunan di Kepri,” pungkasnya.

Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., juga mengimbau peran aktif masyarakat untuk melaporkan bila mengetahui adanya praktik-praktik premanisme atau penyakit masyarakat lainnya di sekitar mereka.

“Polri tetap berkomitmen untuk menjaga keamanan secara terukur dan berkelanjutan, serta terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat demi terciptanya Kepulauan Riau yang aman, nyaman, dan kondusif,” tutup Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga:

Gaya Hidup Sehat, Warga Binaan Lapas Pekanbaru Rutin Laksanakan Senam Pagi

12 Juli 2025 - 23:57 WIB

Gotong Royong di Kelurahan Air Jamban

12 Juli 2025 - 22:06 WIB

Anugrah Adat Ingatan Budi Kepada Kapolri Listyo , Ini Makna nya

12 Juli 2025 - 17:07 WIB

‎Kapolri Terima Gelar Adat “Ingatan Budi” dari LAMR ,Ketua Projo Riau Berikan Ucapan Selamat 

12 Juli 2025 - 14:21 WIB

Rumah Zakat Raih Predikat “Sangat Baik dan Transparan”dalam Audit Syariah 2025

11 Juli 2025 - 19:17 WIB

Trending di Berita